Pusat Kurikulum dan Sumber Belajar Selenggarakan Bimbingan Teknis Pembelajaran Online (Learning Management System)

Palu, 20 September 2024 – Pusat Kurikulum dan Sumber Belajar (Pusat KSB) dari Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran (LPMPP) mengadakan Bimbingan teknis Pembelajaran Online mengenai Learning Management System (LMS) yang akan diterapkan di Universitas Tadulako.

Kegiatan BIMTEK diadakan di Aula Pascasarjana yang berada di lantai 3 dari Gedung C Pascasarjana Universitas Tadulako mengundang berbagai perwakilan Dosen Prodi di lingkungan Universitas Tadulako. Kegiatan disambut oleh pimpinan LPMPP yang diwakili oleh Sekretaris Lembaga, Prof. Dr. Zakiyah Zahara, S.E., M.M yang sekaligus membukan kegiatan BIMTEK ini.

        

Materi dibawakan oleh Pimpinan Pusat KSB, Nadrun, S.Pd., M.Pd., M.Ed yang memberikan penyegaran tentang dan tujuan Pusat KSB yang disambung oleh Dr. Anita  Ahmad Kasim. S.Kom.,M.Cs yang membahas aplikasi mutakhir yang hendak digunakan dosen Universitas Tadulako sebagai instrument penunjang pembelajaran.

Selain pembaruan aplikasi perangkat yang hendak diperbarui seperti penggunaan Office 365 dan pengganti siaran tatap muka Microsoft Team, yang nantinya akan digilir pemakaiannya sesuai keaktifan dosen yang hendak menggunakan. Pemateri juga mengabarkan kedepannya penggunaan aplikasi berbasis SSO (Single Sign On), Teknologi yang memungkinkan pengguna untuk mengakses beberapa aplikasi dan situs web dengan satu url kredensial.

Kedepannya dengan aplikasi berbasis SSO tersebut akan memudahkan para Tendik Universitas Tadulako agar bisa mengakses semua fitur penting Microsoft Office 365  lainnya melalui satu akses di aplikasi tersebut yang hanya membutuhkan satu kredential saja milik dosen.